Breaking

Jumat, 30 September 2022

Ngaji Mingguan Kitab Al-Hikam Dan Kifayatul Akhyar: Sarana Menambah Wawasan Keilmuan Dan Silaturahmi Ala LDNU Malangbong

Wakil Rais Syuriyah MWC NU Malangbong, KH. Ii Abdullah Syafi'i, S.Pd.I. sedang memandu pengajian rutin LDNU Malangbong, pada Jumat (30/09/22).



Garut. Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Malangbong menggelar “Ngaji Mingguan” kitab Al-Hikam dan Kifayatul Akhyar di Gedung Dakwah MWC NU Malangbong, jl. Raya Bandrek-Malangbong No.72, Sukamanah, Kec. Malangbong, Kabupaten Garut, pada Jumat (30/09/22).


Kegiatan rutin setiap hari Jumat ini dipimpin langsung oleh KH. Ii Abdullah Syafi'i, S.Pd.I., Wakil Rais Syuriyah MWC NU Malangbong. 


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/pk-ipnu-ippnu-smk-maarif-banyuresmi.html


Kegiatan ini diadakan, selain untuk menambah wawasan keilmuan, juga bertujuan agar terjalinnya silaturahmi antar Jam'iyyah dan Jama'ah NU yang ada di dalam dan di luar kecamatan Malangbong. Terjalinnya silaturrahmi antar jama'ah NU yang ada di Malangbong dan luar Malangbong.


Pengajian Rutin Mingguan LDNU MWC Malangbong yang sudah menginjak kepada pertemuan ke-47 ini mendapatkan apresiasi dari ketua LDNU Malangbong. Dirinya mengungkapkan kegiatan ini harus  terus konsisten dalam menyebarkan dakwah Islam Ahli as-Sunnah wal Jama’ah an-Nahdliyah kepada masyarakat khususnya warga Nahdliyyin. 


“Dalam menjalankan Dakwah Aswaja menuju masyarakat yang beradab, perlu dakwah model seperti ini, seperti ngaji bareng kitab al-Hikam karya Ibnu Atha’illah Kifayatul Akhyar karena sangat dibutuhkan masyarakat karena penuh hikmah dan pesan moral,” jelas Asep Miftahudin Khotami.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/jelang-konfercab-pc-ipnu-garut-tutup.html


Dokumentasi kegiatan


Sementara itu, Sekretaris MWC NU, Asep Abdul Muhidin, S.Pd.I., M.Pd. mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen yang hadir baik dari unsur pengurus maupun masyarakat umum yang turut mengikuti kegiatan ini.


“Saya sampaikan terimakasih kepada LDNU Malangbong karena telah mengadakan program pengajian rutin ini, terlebih kepada pengurus MWC, banom dan lembaga, serta masyarakat sekalian," ucapnya. 


Terakhir, ketua Tanfidziyah MWC NU, Aj. Muhlis, S.Ag., M.Pd.I. berharap program yang dilaksanakan LDNU dan lembaga-lembaga NU Malangbong yang lain dapat dapat terus dilaksanakan.


“Program-program yang berorientasi pada penanaman nilai-nilai Aswaja an-Nahdliyah harus terus dilaksanakan di tengah-tengah masyarakat," tutupnya. 


Sekeder informasi, kegiatan "Ngaji Mingguan" ini dimulai pukul 13.00 WIB, dan disiarkan langsung diakun media sosial dengan link sebagai berikut: youtube https://youtu.be/r_xU0iMiAkU


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/pembinaan-organisasi-agenda-rutin-yang.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar