Garut. Mars terdengar dinyayikan dengan gegap gempita oleh segenap civitas akademika Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Ma’arif Banyuresmi menandai dimulainya kegiatan upacara dalam rangka peringatan Hari Lahir (Harlah) Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif yang ke-93 di lapangan SMK, Sukakarya, Kec. Banyuresmi, pada Senin (19/09/22).
Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/adakan-rapat-persiapan-mwc-nu-cilawu.html
Kegiatan ini digelar sebagai tindak lanjut perihal surat pengurus LP Ma'arif wilayah Jawa barat No: 81/PW/SE/LPM/VIII/2022 dan surat instruksi PC LP Ma'arif Cabang Garut no: PC/0105/XI/2022 tentang upacara peringatan Harlah LP Ma'arif.
Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa, guru dan tenaga kependidikan di SMK Maarif Banyuresmi ini berjalan dengan khidmat dan semangat.
Dalam sambutannya sebagai pembina, kepala SMK Maarif Banyuresmi, Ahmad Rusopah ,S.Ag. mengatakan LP Ma'arif telah ikut berkontribusi dalam membangun Sumber Daya Manusia di Indonesia, lebih jauhnya sumbangsih LP Ma'arif turut serta mewarnai corak pendidikan di Republik yang tercinta ini.
“Sejak didirikan, LP Maarif NU telah memulai kiprahnya dalam turut serta dalam pengembangan sumber daya manusia Indonesia melalui jenjang pendidikan formal. Hal ini menandakan bahwa LP Maarif NU dipastikan sebagai salah satu elemen yang turut mewarnai corak pendidikan nasional kita," katanya.
Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/di-aula-musaddadiyah-pc-fatayat-garut.html
Lebih lanjut, dalam kesempatan ini Ahmad Rusopah mengatakan seluruh siswa-siswi SMK Ma'arif Banyuresmi harus mempunyai pengetahuan nilai yang baik, dan mengedepankan etika sosial yang positif. Terlebih dalam menjalankan aktivitas-aktivitas harus bersandar pada nilai-nilai yang sudah menjadi prinsip di Nahdlatul Ulama.
"Sebagai satuan pendidikan di bawah LP Ma'arif NU, siswa Ma'arif harus tetap mengedepankan akhlak terpuji juga memelihara ukhuwah Islamiyah, insaniyah, watoniyah, dan terus berperan di tengah masyarakat," pesannya.
Ia juga berpesan kepada seluruh siswa untuk terus melanjutkan perjuangan yang telah dirintis oleh para pendahulu Nahdlatul Ulama, baik ketika sedang berada di lembaga pendidikan formal maupun di ruang sosial.
Sebagai siswa NU, siswa SMK Ma'arif harus terus aktif di NU, khusus usia pelajar aktif di IPNU IPPNU, yang akan menjadi NU di masa depan, baik ketika aktif sebagi siswa maupun ketika sudah keluar dari lingkungan, dan yang penting kuat mempertahankan aqidah ahlussunah waljama'ah anahdliyah," tutupnya.
Acara peringatan Harlah tersebut dilanjutkan dengan doa bersama demi kebermanfaatan LP Maarif NU, khususnya kebermanfaatan dan kemajuan SMK Maarif Banyuresmi.
Pewarta: M.Y.A Sastradimadja
Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/09/respon-garut-sebagai-kabupaten-dengan.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar