Breaking

Kamis, 27 Oktober 2022

Civitas Akademika SMK Maarif Banyuresmi Gelar Peringatan Maulid dan HSN, Upaya Melestarikan Ajaran Aswaja dan Pengenalan Cinta Nabi Sejak Dini



Garut. Civitas akademika Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Ma'ari Banyuresmi kecamatan Banyuresmi mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2022, di lapangan sekolah, pada Gema Sholawat pada Senin (24/10/22) pagi.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/bersemi-di-hari-santri-berjaya.html


Mukhlis Nurjaman mengungkapkan gema kegiatan ini merupakan program rutin Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) yang selalu diadakan 1 tahun sekali. kegiatan ini juga, terang ia, sebagai upaya melestarikan ajaran Aswaja dan pengenalan Cinta nabi sejak dini.

Sebelumnya, panitia memulai rangkaian kegiatan ini dengan pelaksanaan shalat duha berjamaah, Tawasul, Khatam Al Qur'an, dan Pembacaan Maulid Albarjanji. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Diantaranya; perwakilan PK IPNU IPPNU, Imam Baihaqi, dan kepala SMK, Ahmad Rusopah,S.Ag.

Sementara pada mauidzoh hasanah, kata Mukhlis, pihaknya mendatangkan ketua Tanfidziyah Majelis Wakil Cabanng Nahdlatul Ulama (MWC NU) Banyuresmi KH.Asep Ishaq Solih ,M.Ag. sebagai penyampai nilai-nilai yang terkandung dalam momen ini.


Kepala Sekolah SMK Maarif Banyuresmi sedang menyerahkan Koin NU kepada bendahara MWC NU Banyuresmi.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/sukses-gelar-upacara-dan-gebyar-maulid.html

Dalam kesempatan tersebut juga, diadakan penyerahan penggalangan koin untuk MWC NU yang langsung diterima oleh  kepala dengan Bendahara MWC NU Kecamatan Banyuresmi, H. Dudu Sambas.

Turut hadir pada acara ini MWC NU Banyuresmi, Civitas akademika SMK Ma'arif Banyuresmi, komite sekolah, dan pemerintahan setempat RW 03 Kp babakan wétan. Acar pun ditutup dengan doa dan dipungkas dengan penampilan kreasi seni dari siswa-siswi SMK Maarif Banyuresmi. ***

Pewarta: M.Y.A Sastradimadja

Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/dipandu-mwc-nu-kecamatan-bayongbong-pr.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar