Breaking

Kamis, 27 Oktober 2022

Terus Tingkatkan Wawasan Pengurus, PAR NU Teureup Kembali Gelar Pembinaan Organisasi



Garut. Pengurus Anak Ranting Nahdlatul Ulama (PAR  NU) Kampung Teureup kembali menggelar kegiatan pembinaan organisasi di mesjid Al-Jafar, pada Rabu (26/10/22).


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/sukses-gelar-upacara-dan-gebyar-maulid.html


Ketua Tanfidziyah PARNU Teureup, Ust. Diki mengungkapkan pembinaan ini dengan tujuan untuk meningkatkan wawasan Pengurus Anak Ranting Nahdlatul Ulama (PARNU), tokoh agama, tokoh masyarakat dan guru ngaji tentang ke-NU-an dan keorganisasian agar tidak terjadi overlap antar pengurus.


"kegiatan ini bisa menjadi media untuk membina PRNU agar kegiatannya lebih kreatif," tuturnya.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/dipandu-mwc-nu-kecamatan-bayongbong-pr.html


Adapun pemateri pada pembinaan kali ini adalah Rois Syuriahh PAR NU, Aj. Maun Hidayat. Dirinya berharap pembinaan ini memberi pemahaman yang kuat kepada para pengurus.


"Dengan Adanya Pembinaan Organisasi diharapkan,seluruh Pengurus dan Jam'iyyah Nahdliyyah PAR Teureup semakin yakin, mengetahui dan memahami serta mengamalkan Aqidah ajaran Islam yang bersumber Akhlak Baginda Nabi Muhammad SAW,menurut Paham Ahlu Sunah Waljama'ah," pungkasnya.


kegiatan Pembinaan ini ditutup dengan diskusi terkait AD/ART NU dan aturan-aturan organisasi, serta pembahasan isu-isu yang sedang terjadi di Kampung Teureup. ***


Peewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/civitas-akademika-smk-maarif-banyuresmi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar