Breaking

Selasa, 04 Oktober 2022

Teruskan Semangat Perjuangan Dalam Berkhidmah, PAC PSNU Pagar Nusa Kecamatan Cibatu Gelar Konferancab



Garut. Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Kecamatan Cibatu menggelar Konferensi Anak Cabang (Konferancab) guna meneruskan semangat perjuangan dalam berkhidmah di NU. Kegiatan tersebut dipusatkan di Mesjid Besar Cibatu, Jl. Alun-alun Cibatu, pada Minggu (02/10/22).


Hadir dalam acara ini Rois Syuriah, Kiayi Asep A. Yani Jaelani, ketua Tanfidziyah, H. Ayi Jamaludin, S.Pd., Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Cibatu, ketua PC Pagar Nusa Garut, H.R.Muhammad Nizar S.Pd., PW Pagar Nusa Jawa Barat, serta delegasi dari 8 (delapan) Ranting.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/sebanyak-118-peserta-sukseskan-gelaran.html


Konferensi ini di Pimpin langsung pengurus PC Pagar Nusa Garut, yakni Aji Kurnia dan Bubun Sihabudin, S.H. Setelah melaksanakan mekanisme persidangan, dengan rekapitulasi jumlah peserta sebanyak 25 orang, terpilihlah Agus Sutarman sebagai ketua PAC Pagar Nusa Kecamatan Cibatu masa khidmat 2022-2027. 


Kepada nugarutonline pada Selasa (04/10), Sekretaris PC Pagar Nusa Garut, Bubun Sihabudin mengatakan kegiatan ini merupakan amanat organisasi yang tertulis dan harus dijalankan dalam Peraturan Dasar PSNU Pagar Nusa BAB VII Pasal 16 Tentang Permusyawaratan Dan Rapat-Rapat dan Peraturan Rumah Tangga PS NU Pagar Nusa BAB XIII Pasal45 Tentang Pedoman Konferensi Anak Cabang.


"Karena ini merupakan amanat yang harus dilaksanakan, juga Pagar Nusa ini mutlak harus berkembang secara luas, maka perlu adanya pembentukkan di semua wilayah," kata Bubun.


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/gelar-makesta-raya-ke-2-ipnu-ippnu.html


Sekilas tentang keberadaan PSNU Pagar Nusa di Kabupaten Garut yang melahirkan atlet pencak silat berprestasi baik di kejuaraan daerah (Kejurda) ataupun kejuaran nasional (Kejurnas), dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir, PSNU Pagar Nusa Garut telah banyak terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan Nahdlatul Ulama, baik di tingkatan ranting, MWC, maupun tingkat Cabang serta kegiatan lain yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah.


Pewarta: M.Y.A Sastradimadja


Baca Juga: http://www.nugarut.or.id/2022/10/didik-para-santri-punya-keahlian-khusus.html


Tidak ada komentar:

Posting Komentar